Jakarta Orthopedic Center merupakan salah satu layanan unggulan di RS Jakarta yang fokus pada penanganan kesehatan tulang, sendi dan jaringan disekitarnya serta penanganan cedera akibat kecelakaan atau berolahraga. Penanganan akan dilakukan secara komprehensif, cepat dan terpadu sehingga pasien dapat segera pulih seperti sediakala.
Semua penanganan masalah kesehatan seperti diatas, dilakukan oleh Tim Dokter Spesialis dan Sub Spesialis Bedah Tulang (Orthopedi) terbaik yang profesional dan berpengalaman serta ditunjang aneka pemeriksaan dan peralatan pendukung medis yang lengkap dan modern.
Beberapa jenis peralatan pendukung medis di Jakarta Orthopedics Centre antara lain adalah C-Arm, X-ray, BMD, CT Scan dan MRI 1.5 Tesla.
Untuk jenis tindakan medis yang bisa dilakukan antara lain :
Dalam prosedur ini, dokter menggunakan alat khusus yang disebut arthroscope, yang dilengkapi dengan kamera kecil dan sumber cahaya, untuk melihat ke dalam sendi tanpa perlu melakukan sayatan besar.
Prosedur minimally invasive yang digunakan untuk mengobati herniasi diskus intervertebralis (hernia disk) pada tulang belakang.
Terkait dengan tulang belakang dan saraf tepi. Prosedur ini memanfaatkan teknologi mikroendoskopi untuk melakukan diseksi dan pengangkatan jaringan yang bermasalah dengan lebih tepat dan akurat.
Terapi non-invasif yang menggunakan gelombang kejut untuk merangsang penyembuhan jaringan dan mengurangi nyeri.
Dilakukan pada pasien yang mengalami nyeri lutut yang parah akibat kondisi seperti osteoartritis, rheumatoid arthritis, atau cedera lutut yang tidak dapat diatasi dengan terapi konservatif.
Prosedur bedah yang dilakukan untuk mengganti sendi pinggul yang rusak atau sakit dengan implan buatan.
Metode ini memanfaatkan dua portal atau sayatan kecil untuk mengakses area yang bermasalah dengan lebih baik.
Selain itu, Jakarta Orthopedic Center didukung oleh Rehabilitasi Medik dan Fisioterapi yang terampil, handal, dan siap membantu mempercepat proses pemulihan serta penyembuhan pasien.
Pelayanan kesehatan yang dapat dilakukan di Jakarta Orthopaedic Centre meliputi bidang :
Jika Anda mengalami masalah dalam Kesehatan Tulang dan Sendi, jangan ragu untuk segera konsultasikan keluhan Anda kepada Dokter Spesialis Orthopedi pada Jakarta Orthopedi Center di Rumah Sakit Jakarta. Untuk informasi & pendaftaran dapat menghubungi nomor Telp 021 5732241 atau dapat melalui WhatsApp 0815 8551 2655.
Untuk informasi selengkapnya mengenai Jakarta Orthopaedic Centre, silahkan menghubungi kami melalui Link dibawah ini;
021-5732241
0815-8551-2655 (WhatsApp)
Fax : 021-5710249
Jalan Garnisun No.1, Jalan Jend.Sudirman,
RT.5/RW.4, Karet Semanggi, Kec.Setiabudi,
Jakarta Selatan, DKI Jakarta 12930
marketing@rsjakarta.co.id
customer.relation@rsjakarta.co.id