Atasi Nyeri Otot & Sendi Dengan Extracorporeal Shock Wave Therapy

January 18, 2022 by admin0
ESWT4.png

Nyeri pada bagian otot atau sendi akibat cedera saat beraktivitas maupun berolahraga dapat dirasakan sewaktu-waktu. Terdapat terapi non invasif untuk penanganan nyeri dan yang pasti telah terbukti sebagai prosedur yang sangat aman yaitu Extracorporeal Shock Wave Therapy (ESWT). Lalu kasus-kasus apa saja yang bisa ditangani dan bagaimana prosedur Extracorporeal Shock Wave Therapy ? Mari kita bahas satu persatu yuk!

Apa sih Extracorporeal Shock Wave Therapy (ESWT) ?

Merupakan Jenis  tindakan terapi berteknologi tinggi dengan menggunakan gelombang kejut yang  efektif sebagai solusi terapi non-invasif yang aman untuk membantu menyembuhkan masalah nyeri musculoskeletal, cedera olahraga atau cedera aktivitas fisik. Gelombang kejut yang dihasilkan merupakan gelombang suara (akustik) yang membawa  energi tinggi pada titik nyeri dan cedera subakut, subkronik dan kronik musculoskeletal yang dapat meningkatkan proses perbaikan dan regenerasi tulang, tendon serta jaringan lunak lainnya.

Mekanisme Kerja

  1. Efek Analgesik – Eliminasi Nyeri
  • Mengurangi ketegangan otot, mencegah

Salah satu efek dasar terapi gelombang kejut dalam tubuh adalah hiperemia. Efek sirkulasi darah yang lebih baik ini menyebabkan berkurangnya interaksi patologis antara aktin dan myosin. Hal ini menyebabkan penurunan yang signifikan dari ketegangan otot.

  • Membuat dispersi (penyebaran) substansi P yang merupakan mediator nyeri. Aktivitas Substansi P menyebabkan stimulasi serat nociceptive, terbentuknya edema dan mendukung sekresi histamin. Pengurangan konsentrasi zat P mengurangi rasa sakit pada daerah yang terkena dan mengurangi terjadinya edema
  1. Mempercepat Penyembuhan
  • Meningkatkan Produksi Kolagen

Produksi jumlah kolagen yang cukup adalah prasyarat yang diperlukan untuk proses perbaikan struktur musculoskeletal dan ligamen yang rusak.

  • Meningkatkan metabolusme dan Mikrosirkulasi

Teknologi ESWT mempercepat pembuangan metabolit nociceptive, meningkatkan oksigenasi dan memasok jaringan yang rusak dengan sumber energi. Hal ini mendukung eliminasi histamin, asam laktat dan zat merugikan lainnya  lainnya.

  1. Pemulihan Mobilitas (Kemapuan Gerak)

Teknologi SWT menghancurkan kalsifikasi fibroblas  dan memulai dekalsifikasi biokimia dari proses primer kalsifikasi  atau gejala sekunder arthrosis.

Penggunaan ESWT Pada Berbagai Masalah Kesehatan

  1. Neck Pain (nyeri leher)
  2. Upper Back Pain (nyeri punggung atas)
  3. Lower Back Pain (nyeri punggung bawah)
  4. Shoulder Pain ( nyeri bahu: subacromial pain syndrome, frozen shoulder)
  5. Tennis/Golfer’s Elbow (cedera overuse siku)
  6. Wrist Injury (cedera pergelangan tangan )
  7. Knee Pain  ( nyeri lutut akibat cedera ataupun degeneratif)
  8. Hip Pain (nyeri panggul)
  9. Ankle Sprain ( cedera pergelangan kaki )
  10. Plantar fasciitis (nyeri peradangan  telapak kaki)
  11. Trigger Finger ( peradangan sendi jari-jari)
  12. Muscle strain (cedera otot)
  13. Muscle Spasm (otot yang tegang)
  14. Tendinitis (peradangan tendon)

Tahapan Prosedur ESWT:

  • Tindakan ESWT merupakan tindakan non-invasif (tidak menembus ke dalam tubuh)
  • Posisi pasien dapat berbaring telentang, tengkurap atau duduk bergantung sisi mana yang akan diterapi dan tidak memerlukan
  • Bagian yang akan diterapi dalam kedaan bersih, lalu diolesi gel agar penghantaran gelombang lebih baik dan memberikan hasil yang optimal.
  • Dosis terapi disesuaikan dengan masalah pasien, dan setiap sisi yang sakit diberikan kejutan sesuai kebutuhan.
  • Rasa nyeri menunjukkan bagian yang bermasalah, skala nyeri akan menurun setelah terapi.
  • Selesai terapi gel dibersihkan dan pasien dapat melakukan aktifitas normalnya.

Sport Medicine, RS Jakarta merupakan layanan pengobatan dan perawatan cedera olah raga, termasuk penggunaan ESWT dengan panduan USG. Sebelum menjalankan perawatan, disarankan melakukan pemeriksaan secara keseluruhan dengan Dokter Spesialis Kedokteran Olahraga, RS Jakarta. Bagi anda yang mengalami keluhan serupa, sebaiknya segera konsultasikan dengan Dokter Spesialis Kedokteran Olahraga, Sport Medicine, Rumah Sakit Jakarta. Untuk pendaftaran dapat menghubungi Telp 021-5732241 atau via Whatsapp 0815 8551 2655.


Leave a Reply

Your email address will not be published.




Hubungi kami


021-5732241
Fax : 021-5710249


Jalan Garnisun No.1, Jalan Jend.Sudirman, RT.5/RW.4, Karet Semanggi, Kec.Setiabudi, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12930


marketing@rsjakarta.co.id
customer.relation@rsjakarta.co.id



Mobile Apps



Copyright © 2020 - www.rsjakarta.co.id All rights reserved.